Penyerahan Bantuan Siswa/i Berprestasi Tingkat Sekolah Dasar Se Nagari Malai V Suku Timur
Pada hari Senin, tanggal 23 Desember 2019 lalu, telah dilaksanakan kegiatan "Penyerahan Bantuan Siswa/i Berprestasi Tingkat Sekolah Dasar Se-Nagari Malai V Suku Timur". Hal ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Pemerintah Nagari Malai V Suku Timur untuk anak Nagari yang berprestasi.
Seperti yang di sampaikan oleh Wali Nagari V Suku Timur, Bapak Buyung Intan, S. Pd. "Saya berharap kepada anak Nagari berprestasi ini, hendaknya bisa menjadi generasi penerus yang cerdas, berbakat, dan santun. Karena besar harapan kami kepada Anak Nagari ini, supaya nantinya bisa menjadi generasi penerus yang sukses, terutama dalam Kemajuan Nagari di masa yang akan datang." imbuhnya.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Anggota DPRD Kab. Padang Pariaman, Bapak Erman. Pada kesempatan ini, Bapak Erman tidak lupa memberikan motivasi kepada anak nagari berprestasi tersebut. " Saya sangat berharap supaya nantinya para generasi muda berprestasi ini, bisa membangun Nagari Malai V Suku Timur menjadi Nagari yang lebih maju. Karena mereka ini lah harapan kami nantinya yang akan menjadi penerus yang hebat. Dan saya berjanji tahun depan bisa memberikan Reward yang lebih lagi untuk siswa/i nagari berprestasi demi menunjang kesuksesan terutama di bidang Pendidikan". Ungkap Bapak Erman, satu-satunya anak Nagari Malai V Suku Timur yang berhasil menduduki Kursi DPRD Kab. Padang Pariaman, periode 2019 - 2024.